IMRS Gelar Pelatihan Pengendalian Infeksi Diikuti 71 Peserta

Jakarta – Sedikitnya 71 peserta dari kalangan perumahsakitan Indonesia mengikuti Seminar dan Pelatihan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Jakarta, Sabtu dan Minggu, 21 hingga 22 Juli 2018.

workshop ppi1

Seminar yang diselenggarakan oleh Institut Manajemen Rumah Sakit (IMRS) itu menghadirkan anggota Kompartemen Manajemen Mutu Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) Costy Panjaitan, CVRN, SKM, MARS, Nicolo Andrei Anonuevoa, PhD, NA, RN dari Filipina yang membawakan topik tentang pengalaman RS di negerinya mengantisipasi infeksi di ruang operasi serta Pauline Angelyna, SRN, SCM, ICN, BSc, NSG Science dari Malaysia yang memaparkan topik tentang implementasi Central Line Associated Bloodstream Infection (CLABSI) di Malaysia.

Peserta pelatihan terdiri atas tim IPCN atau Infection Prevention Control Nurse RS di Jabodetabek, Papua hingga Batam.

Sekretaris IMRS Drs. Chamdani Tauchid, MM. MKes, MBA yang membuka acara itu mengungkapkan, pelatihan ini akan memungkinkan peserta mendapat pemahaman dan keterampilan baru serta saling bertukar pengalaman.

“Karena PERSI harus membawa perubahan dan mengawal kalangan perumahsakitan, untuk mengembangkan potensi. Di saat yang sama, kita berhadapan dengan banyaknya tantangan yang harus kita hadapi, termasuk soal infeksi ini.” (IZn – persi.or.id)